Detik-Detik Akhir Ramadhan

Written on 4:57 AM by Faiz Husaini

Tanpa terasa ternyata bulan ramdhan telah hampir habis, tepatnya ketika aku menulis tulisan ini adalah pada hari ke-29, kita semua tak tahu apakah kita masih bisa bertemu lagi dengan bulan yang agung. Kita hanya bisa memohon kepada Allah SWT agar di tahun yang akan datang kita masih bisa bertemu dengan bulan yang penuh barokah dan ampunan. Selama bulan ramadahan umat Islam meramaikannya dengan salat tarawih, gemar bersedekah, salat malam. Yang menjadi pertanyaan, apakah setelah bulan ramadhan kita masih tetap semangat beribadah sebagaimana semangat kita di bulan ramadhan?" itulah yang menjadi catatan dan renungan untuk setiap muslim dan muslimah.

Sebenarnya bulan ramadhan adalah bulan yang penuh dengan bonus dan lipat ganda di dalam pahala bagi orang yang menjalankan kebaikan. Begitu juga penuh dengan ampunan dari Allah bagi orang yang mahu meminta ampun. Di samping itu, bahwa bulan yang mulia ini juga merupakan bulan di mana manusia di latih setiap tahun selama sebulan penuh untuk meninggalkan segala yang membatalkan puasa dan segala larangan Allah. Dengan harapan setelah selesai latihan ini, mereka mampu selalu konsisten dengan perintah Allah. Namun, fenomena yang sering terjadi pada kebanyakan orang adalah penurunan dalam beribadah setelah bulan ramadhan. Kenapa demikian? hal ini bisa di sebabkan karena kurang ikhlasnya ketika menjalankan ibadah di bulan ramadhan dan tidak memahami hakikat ramdhan sebenarnya serta bisa juga di sebabkan oleh faktor-faktor lain.

Marilah kita semua menjadi insan rabbani bukan insan ramadhani. Tetap selalu semangat menjalankan perintah Allah dan meninggalkan larangan-Nya di manapun dan kapanpun juga. Orang yang sukses adalah orang yang setelah bulan ramadhan bisa menjadi lebih baik.

Kairo, 29 Ramadh1429



If you enjoyed this post Subscribe to our feed

No Comment

Post a Comment